Article Detail

Live In SMP Stella Duce 1 tahun 2018

Salah satu tujuan pendidikan SMP Stella Duce 1 yaitu mempersiapkan para siswa agar memiliki kepribadian utuh, yaitu pribadi yang memiliki keseimbangan antara kemampuan intelektualnya dan kemampuan personalnya. Pribadi yang seimbang adalah pribadi yang memiliki kompetensi intelektual yang memadai, kreatif, inovatif, mampu membuka diri untuk berkembang, memiliki kejujuran dan ketekunan, serta mengetahui jati dirinya sebagai makhluk sosial.

Dalam rangka mengimplementasikan tujuan sekolah tersebut, sekolah mendampingi peserta didik dalam menemukan pribadi yang utuh, secara khusus mendampingi peserta didik dalam mengembangkan nilai-nilai Compassion, conviction dan community, maka proses pendidikan yang dilaksanakan perlu adanya sebuah penanganan dalam memberikan bekal kepada peserta didik tidak hanya dalam soal akademis melainkan juga penanaman nilai.

Live In merupakan kegiatan yang masih sangat relevan dalam mewujudkan nilai- nilai Compassion, conviction dan community. Live In diartikan tinggal bersama. Dalam penekanan di sini tinggal bersama bukan berarti bahwa kegiatan ini hanya sebatas memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk tinggal di keluarga secara bersama, tetapi juga melakukan analisis sosial tentang kehidupan masyarakatnya.

Adapun tujuan kegiatan ini adalahmengembangkan nilai solidaritas, kepekaan, kepedulian, kerja sama, menghargai orang lain meningkatkan pemahaman dan memberikan ruang belajar yang lebih luas kepada siswa, khususnya pada mata pelajaran sosial.
Dengan Live In diharapkan siswa dapat  :
  1. Memperoleh  pengalaman baru untuk tinggal bersama dengan lingkungan di keluarga serta bersosialisasi.
  2. Menumbuhkembangkan nilai compassion, conviction dan community terhadap keluarga  yang ditempati.
  3. Menumbuhkembangkan nilai compassion, conviction dan community di masyarakat luas selepas Live In.
  4. Melatih  untuk hidup sederhana dan mandiri.
Sasaran dari kegiatan ini adalah siswa kelas 8 yang berjumlah 194 didampingi oleh bapak/ibu wali kelas, BK, dan struktural berjumlah 9 orang. Live In tahun ini memilih tempat di daerah Dawung Paroki Gereja St Maria Diangkat ke Surga,  Dalem, Klaten menurut wilayah administratif keuskupan Agung Semarang. Tetapi menurut administratif pemerintahan  masuk wilayah Gedangsari, Gunung Kidul.

Kegiatan berlangsung dari hari Rabu, 11 April 2018, Pukul 14.30 sampai dengan hari Jumat, 13 April 2018, pukul 11.30.
Banyak kegiatan yang dapat dilakukan oleh para peserta didik di lokasi Live In, di mana mereka mendapat pengarahan dari para induk semang mereka. Kegiatan – kegiatam mereka adalah :

Foto situasi jalan di lokasi



kegiatan membersihkan rumah induk semang



Foto kegiatan menimba air di sumur untuk kebutuhan sehari – hari dan mandi


Foto kegiatan menyiapkan kayu bakar untuk memasak


Foto kegiatan ikut memasak menyiapkan makanan



Foto kegiatan menyiangi rumput untuk makanan ternak



Foto kegiatan memberi makan ternak


Foto kegiatan menggembalakan ternak


Foto suasana tempat tidur


Foto kegiatan mencuci piring dan sayur


Foto suasana keakraban dengan Induk semang



Foto kegiatan mengajari belajar dengan anak Indung semang
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment