Article Detail

FAKTA MENARIK ANDROID

Tujuan awal Android Inc. dibuat bukan untuk digunakan di smartphone atau tablet, namun kamera digital. Prototype awal operasi sistem Android memungkinkan sebuah kamera terkoneksi dengan perangkat komputer dan terhubung dengan pusat data milik Android. Sehingga, pengguna tidak memerlukan penyimpanan yang besar untuk fotonya. Hal ini pula yang menjadi bahan jualan pertama ke para investor pada April 2004. Lima bulan kemudian Android Inc. merasa bahwa pasarnya kurang cukup besar mewadahi ambisi mereka. Pada Agustus 2005, Google membeli 100 persen saham Android, Jadi bukan Google yang menciptakan Android, tapi seorang Andy Rubin sebelum Google mengakuisisinya. 

Setelah proses akuisisi, Rubin dan co-founder Android lainnya ditarik menjadi bagian dari Google. Rubin sendiri dipercaya menjadi Vice President di perusahaan tersebut. Namun delapan tahun kemudian, Rubin hengkang dari Google dan membuat startup hardware sendiri pada 2014. Kini Android telah menjadi sistem operasi yang merajai smartphone dunia. Pada 2016 lalu, Android telah diadopsi oleh 88 persen smartphone dunia. Yang menarik lagi nama-nama versi Android dari masa ke masa selalu berhubungan dengan makan yang manis seperti Cupcake, Donut, Eclair, Froyo, Gingerbread, Honeycomb, Ice Cream Sandwich (ICS), Jellybean, Kitkat, Lollipop, Marshmallow, Nougat, Oreo, hingga Pie sebagai nama operasi sistemnya. Ketika ditanya alasan memilih nama-nama makanan manis untuk menyebut operasi sistem Android miliknya, Google tak pernah memberikan jawaban gamblang.

Versi pertama Android 1.0 akhirnya dirilis ke publik pada 2007. Namun baru pada September 2008, OS Android 1.0 resmi digunakan pada ponsel untuk pertama kalinya. Dan sampai sekarang android sudah meluncurkan lebih dari 12 versi dan yang paling terbaru  adalah Android 13 yang diberi nama makanan manis dessert yaitu tiramisu.

Sumber : https://tekno.kompas.com/read/2021/04/28/20030057/sejarah-android-dari-ditolak-samsung-hingga-dibeli-google?page=all

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment